Gaya Hidup
4 Cara Pesan Tiket CGV Tanpa Harus Antre, Praktis dan Mudah!

IndoJurnal – Nonton film populer di bioskop sedang masih menjadi salah satu cara terbaik untuk mengisi waktu luang, terutama akhir pekan.
Salah satu bioskop yang cukup populer dan menawarkan berbagai fasilitas menarik untuk para penonton adalah CGV. Supaya lebih mudah, kamu harus tahu bagaimana cara pesan tiket CGV yang pastinya tidak harus mengantre.
Daripada bioskop lainnya, CGV menawarkan beberapa keunggulan. Bioskop ini menggunakan konsep Cultureplex yang membuat pelanggan tidak hanya bisa menonton film, tetapi juga melakukan banyak aktivitas seru.
Inilah mengapa, CGV juga memiliki sebutan PlayActive Cinema. Selain itu, bioskop ini juga hadir dengan desain yang modern, kekinian, dan lebih fun.
Cara Pesan Tiket CGV Tanpa Harus Antre
Kalau kamu senang nonton film di CGV, sekarang ada cara pesan tiket CGV yang lebih mudah dan praktis, yang pastinya tidak perlu mengantre langsung ke lokasi. Kamu bisa pilih salah satu dari empat opsi berikut ini.
Cara Pesan Tiket CGV dari Aplikasi
Cara pesan tiket CGV yang pertama adalah melalui aplikasi CGV dengan langkah-langkah berikut ini.
- Buat akun dengan mengikuti petunjuk yang ada pada aplikasi.
- Jika sudah, kamu bisa pilih film yang ingin kamu tonton, dan tekan Book Now.
- Pilih juga tanggal, jam, dan lokasi bioskop sesuai dengan kebutuhan. Selanjutnya, pilih kursi yang menurutmu paling nyaman.
- Kalau sudah, klik tombol Next, dan lakukan pembayaran dengan memilih salah satu dari beberapa metode yang ada.
Jika sudah selesai membayar, kamu akan mendapatkan e-ticket yang bisa kamu cetak pada mesin otomatis di bioskop.
Baca Juga: Makna Lagu ‘Viva La Vida’ Coldplay, Terinspirasi dari Lukisan
Cara Pesan Tiket CGV dari Go-Tix
Selanjutnya, cara pesan tiket CGV untuk kamu yang senang memakai aplikasi Go-Jek melalui fitur Go-Tix. Caranya seperti berikut:
- Setelah masuk ke aplikasi, pilih layanan Go-Tix dan lanjutkan dengan memilih menu film.
- Tentukan tanggal, jam, dan lokasi bioskop. Jangan lupa pilih kursi yang nyaman.
- Jika sudah, selesaikan transaksi dengan memilih salah satu dari banyak opsi yang ada.
Selesai, kamu sudah berhasil memesan tiket dan mendapatkan e-ticket pada menu My Tickets.
Melalui Aplikasi Shopee
Kemudian, membeli tiket nonton CGV dari aplikasi Shopee bisa kamu lakukan dengan langkah berikut ini.
- Pada aplikasi Shopee, kamu bisa memilih menu Pulsa, Tagihan, dan Tiket. Lalu, pilih bagian Bioskop.
- Tentukan kota dan film yang ingin kamu lihat.
- Lalu, pilih beli dan masukkan lokasi, tanggal, jam tayang, dan pilih kursi.
Selanjutnya, kamu akan masuk pada halaman Konfirmasi Pesanan. Kamu bisa menambah camilan pada bagian ini. Lalu, masukkan kontak dengan benar dan selesaikan transaksi untuk mendapatkan e-ticket.
Baca Juga: Kota Ende, Saksi Perjuangan Bung Karno dan Lahirnya Pancasila
Website CGV
Cara pesan tiket CGV yang terakhir adalah melalui website CGV. Berikut langkah-langkahnya:
- Akses website CGV di https://www.cgv.id/.
- Jika belum punya akun, kamu bisa daftar terlebih dahulu. Jika sudah, lakukan login dan pilih lokasi bioskop.
- Lalu, pilih film dan jam tayangnya. Jangan lupa pilih kursinya.
- Kamu bisa memasukkan detail informasi dan memilih metode transaksi. Jika sudah membayar, kamu akan mendapat Booking ID dan Passkey pada email. Nantinya, kamu bisa cetak tiket secara mandiri.
Baca Juga: 5 Idol K-Pop Hiatus tapi Keluar dari Grup, Siapa Saja Mereka?
Itu tadi beberapa cara pesan tiket CGV yang praktis, mudah, dan tidak perlu antre. Selamat menonton!
Follow Berita IndoJurnal di Google News

- Berita7 hari ago
Faktor Gus Dur Bikin KH Yazid Jember Memilih untuk Dukung Mahfud MD
- Berita7 hari ago
Bertemu Santri, Yenny Wahid Ungkap Alasan Utama Memilih Ganjar-Mahfud
- Berita7 hari ago
Bertemu Romo Magnis, Ganjar Pranowo Mendapatkan Hadiah Buku ‘Etika Politik’
- Berita5 hari ago
Silahturahmi ke Pontianak, Mahfud MD Serap Aspirasi Masyarakat Tionghoa
- Berita4 hari ago
Sahabat ABI Siap Mengantar Anies Baswedan Menjadi Presiden Indonesia
- Berita4 hari ago
Dukung ‘AMIN’, SKI Siap Suarakan Perubahan Hingga ke Pelosok Nusantara
- Berita6 hari ago
Maju di Pilpres 2024, Menteri dan Kepala Daerah Tidak Wajib Mundur!
- Berita5 hari ago
Anies Baswedan Ajak Relawan AMIN Terus Gaungkan Semangat Perubahan