Connect with us

    POLITIK

    Data BPS, Ganjar Pranowo Bikin Ekonomi Jawa Tengah Melesat

    Published

    on

    Ekonomi Jawa Tengah Melesat

    IndoJurnal – Badan Pusat Statistik Jawa Tengah (BPS Jateng) mencatat pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah melesat pada kuartal II tahun 2023 sebesar 5,23 persen, dalam perbandingan tahun ke tahun atau year-on-year (YoY).

    Data ini menunjukkan hasil yang lebih positif dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional sebesar 5,17 persen.

    Tidak hanya itu, pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah pada kuartal II tahun 2023 juga mengungguli performa pada kuartal sebelumnya. Pada kuartal I, BPS Jateng mencatat pertumbuhan ekonomi sebesar 5,04 persen.

    Perekonomian Jawa Tengah pada Kuartal II tahun 2023, berdasarkan Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) pada harga berlaku (ADHB), mencapai Rp 421.281,65 miliar. Sedangkan harga konstan (ADHK) tahun 2010, mencapai Rp 275.013,83 miliar.

    Ganjar Pranowo Gandeng Asing, Pembangunan Jawa Tengah Melesat

    Capaian ini sebagian besar diperoleh melalui upaya Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, yang melakukan kerjasama dengan Amerika Serikat, Tiongkok, dan Jerman sebagai mitra pembangunan Jawa Tengah.

    Advertisement

    Pertumbuhan ekonomi dari mitra-mitra ini memberikan dampak positif terhadap percepatan pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah.

    BACA JUGA :  Pilpres 2024, PDI Perjuangan Akan Bertemu dengan Demokrat

    “Alhamdulillah, pertumbuhannya bagus walaupun tidak signifikan, namun tetap sejalan dengan pertumbuhan nasional. Sedikit lebih tinggi,” ujar Ganjar dalam peluncuran event Great Sale dan Pameran Otentik Jawa Tengah di The Park Mall, Kota Semarang, Jawa Tengah, Jumat (11/8/2023).

    Selain itu, pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah juga didorong oleh momentum mudik Lebaran. Selama periode tersebut, inflasi di Jawa Tengah cukup terkendali, terindikasi dengan harga-harga kebutuhan pokok yang tetap terjaga.

    “Oleh karena itu, ekonomi dapat tumbuh, konsumsi akan meningkat. Harapannya, pertumbuhan ini dapat mendorong khususnya bagi usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM),” kata Ganjar.

    BACA JUGA: Peneliti SMRC: Lari Jadi Kode Jokowi Dukung Ganjar Pranowo

    Ganjar Pranowo Senantiasa Dukung Acara Kreatif

    Ganjar juga telah mendorong beberapa acara kreatif untuk merangsang pertumbuhan ekonomi Jawa Tengah. Salah satunya adalah melalui Great Sale dan Pameran Otentik dalam rangka perayaan HUT Jawa Tengah yang ke-78, yang diadakan di The Park Mall Semarang mulai 10-14 Agustus 2023.

    Advertisement

    “Kami menempatkan acara ini di mal yang baik, sehingga masyarakat akan datang. Selain menikmati mal, mereka juga dapat berbelanja produk-produk yang dipamerkan. Dengan ini, perekonomian semakin menggeliat,” tambahnya.

    BACA JUGA :  4 Website Penyedia Tes Minat Bakat Jurusan, Ketahui Potensimu!

    Ganjar berharap acara ini, yang merupakan hasil kerjasama antara Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Jawa Tengah, dapat menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi di masa mendatang.

    Ia menjelaskan, pemerintah provinsi merangkul Kadin, juga dengan dukungan Bank Mandiri serta keterlibatan UMKM. Ganjar berharap kegiatan ini menarik minat masyarakat untuk datang dan berbelanja. Terlebih, banyak diskon di sana.

    Follow Berita IndoJurnal di Google News

    Trending