Connect with us

    POLITIK

    Jelang Masa Jabatan Berakhir, Tingkat Kepuasan terhadap Presiden Jokowi Melesat Tajam

    Published

    on

    Tingkat Kepuasan terhadap Jokowi

    IndoJurnal – Hasil survei Indikator Politik Indonesia menunjukkan bahwa tingkat kepuasan masyarakat terhadap kerja Presiden Joko Widodo (Jokowi) mencapai 78,5 persen.

    Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi, menjelaskan capaian tersebut menjadi tertinggi dalam kurun waktu 9 tahun terakhir.

    Burhanuddin memaparkan hasil itu dalam survei bertajuk “Korelasi Antara Approval Rating Presiden dan Dukungan Atas Capres dan Partai Jelang 2024″ secara virtual, Minggu, 30 April 2023.

    “Selama Indikator melakukan survei kepuasan publik atau approval rating Jokowi menjadi yang tertinggi sepanjang sejarah,” kata Burhanuddin.

    Dia menjelaskan approval rating yang mencapai 78,5 persen menjadi yang tertinggi selama Jokowi menjadi presiden.

    Advertisement

    Menurut dia, survei pertama dimulai pada Januari 2015 menempatkan approval rating Jokowi berada di angka 61,7 persen.

    BACA JUGA: Link Download GTA San Andreas APK Terbaru, Main Tambah Seru

    “Selama Jokowi menjadi presiden, inilah (78,5 persen) approval rating tertinggi yang berhasil diraih,” ujarnya.

    BACA JUGA :  AHY Sepakat dengan Presiden Jokowi, Sinyal Koalisi Menguat!

    Burhanuddin menilai tingginya approval rating tidak lepas dari kemampuan Jokowi dan para jajarannya dalam mengendalikan inflasi.

    Dia mengatakan inflasi menjadi tolok ukur tertinggi masyarakat dalam menentukan tingkat kepuasan.

    “Keberhasilan Jokowi mengendalikan inflasi terlihat dari apa yang terjadi jelang dan saat Lebaran tahun ini, di mana harga-harga kebutuhan barang pokok relatif terkendali dan stabil. Tidak ada lonjakan yang berarti,” katanya.

    Advertisement
    BACA JUGA: Glory Glory Ganjar Presiden! Bergema Lantang di Halaman Gelora Bung Karno

    Tingkat Kepuasan terhadap Jokowi tertinggi sepanjang sejarah

    Dia juga menjelaskan dalam temuan Indikator, alasan lain yang membawa approval rating Jokowi di level tertinggi sepanjang sejarah karena alasan kerap memberikan bantuan kepada masyarakat kecil dengan angka mencapai 40,7 persen.

    Survei Indikator Politik menggunakan metode multistage random sampling untuk menarik sampel. Dalam survei ini jumlah sampel sebanyak 1.220 orang yang berasal dari seluruh Provinsi yang terdistribusi secara proporsional.

    BACA JUGA :  Biografi Kaesang Pangarep, Anak Presiden yang Dikenal Mandiri

    Dengan asumsi metode simple random sampling, ukuran sampel 1.220 responden memiliki toleransi kesalahan (MoE) sekitar ±2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

    BACA JUGA: Seorang Ibu Meninggal usai Melahirkan 5 Anak, Keluarga Cari Pendonor ASI!

    Responden terpilih diwawancarai lewat tatap muka oleh pewawancara yang telah dilatih pada 11-17 April 2023. Dengan tingkat kepercayaan mencapai 95 persen.

    Quality control terhadap hasil wawancara dilakukan secara acak sebesar 20 persen dari total sampel oleh supervisor dengan kembali mendatangi responden terpilih (spot check). Dalam quality control tidak ditemukan kesalahan berarti.

    Advertisement

    Follow Berita IndoJurnal di Google News

    Trending