POLITIK
Terkait Piala Dunia U-20, Sujiwo Tejo Ingatkan Ganjar Soal ‘Jasmerah’
IndoJurnal, Jakarta – Gubernur Jawa Tengah (Jateng), Ganjar Pranowo, memiliki perbedaan pandangan dengan Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka, terkait keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 2023.
Sebelumnya Ganjar menolak Israel untuk bermain di Indonesia. Alasannya ia memegang teguh amanat dari Presiden pertama Indonesia, Soekarno, yang tegas mengecam penjajahan Israel di Palestina.
Berbeda dengan Ganjar, Gibran memilih fokus untuk mempersiapkan Stadion Manahan, Solo, untuk menjadi venue Piala Dunia U-20. Putra dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu tetap optimis turnamen bisa digelar meski menghadirkan pro-kontra.
Kondisi ini membuat budayawan, Sujiwo Tejo, teringat akan selisih paham yang pernah melibatkan mantan Gubernur Jateng, Bibit Waluyo dengan Jokowi yang kala itu masih menjabat sebagai walikota Solo.
“Jika tak ingin kelak Gibran jadi presiden, sebaiknya Kang Ganjar tetap menolak anak-anak U-20 Israel nendang-nendang bola di Jateng,” tulis Sujiwo di posting-an Instagram pribadinya pada Minggu (26/3/2023).
BACA JUGA: Menikmati Panorama Batu Granit Raksasa di Pantai Tanjung Tinggi
Sujiwo kemudian mengingatkan soal ‘Jasmerah’ atau jangan sekali-kali melupakan sejarah. Dimana dulu pernah ada walikota Solo yang berbeda pendapat dengan gubernur Jateng akhirnya bisa jadi presiden Indonesia (Konflik Bibit dengan Jokowi).
“Tapi, jika Kang Ganjar tak ingin Gibran jadi Presiden ya baiknya sampeyan berubah sikap, menjadi tidak berbeda pandangan dengan Mas Gibral soal Israel,” tutup Sujiwo.
BACA JUGA: 6 Manfaat Kurma, Si Hitam Manis yang Menyehatkan
Reaksi Warganet Beragam
Menanggapi posting-an Sujiwo, reaksi warganet cukup beragam. Ada yang memberikan dukungan ke Ganjar adapula yang menyampaikan semangat untuk Gibran terkait polemik Piala Dunia U-20.
“Beda kasus Pak Jkw (Jokowi) dengan Pak Bibit. Kalo ini perihal konsistensi dalam menjaga ideologi bangsa kita UUD 45 bahwa bangsa kita anti penjajahan dan Israel salah satu bangsa yg sampai sekarang menjajah,” tulis akun bernama @rafik_perkasa_alam.
BACA JUGA: 5 Sikap Indonesia Tolak Israel di Bidang Olahraga
Kemudian ada juga komentar dari akun @rul_iruul, dirinya menyebut jangan mencampurkan olahraga dengan sepakbola. Menurutnya FIFA itu menghukum Rusia karena invasi beda dengan Israel.
Memang pro kontrak keikutsertaan Israel di Piala Dunia U-20 terus menjadi polemik. Bukan hanya oposisi pemerintah yang menolak, PDI Perjuangan yang merupakan partai pemerintah juga memberikan penolakan. (IndoJurnal/Vitalis Yogi Trisna)
- POLITIK6 hari ago
Dukungan Relawan Dedi Mizwar buat Cawagub Jabar Ilham Habibie Semakin Optimis
- BERITA5 hari ago
Kementerian BUMN Rombak Pertamina, Mochamad Iriawan jadi Komisaris Utama
- POLITIK4 hari ago
Gerindra Klarifikasi Presiden Prabowo yang Ingin Jadikan Bali ‘The New Singapore’
- POLITIK4 hari ago
FPI bersama Ormas Islam Gelar Aksi, Tuntut Adili Jokowi dan Pemilik Akun Fufufafa!
- OLAHRAGA4 hari ago
Kondisi Cedera Mees Hilgers Perlahan Membaik, Siap Bela Timnas Indonesia?
- BERITA4 hari ago
Menteri Erick Thohir Batalkan Pembangunan Terminal 4 Bandara Soekarno Hatta
- OLAHRAGA6 hari ago
Hadapi Jepang dan Arab Saudi, Pelatih Timnas Indonesia Tinggalkan Asnawi Mangkualam
- POLITIK6 hari ago
Penuhi Arahan Presiden Prabowo, Pindad Mulai Produksi Maung untuk Menteri hingga Bupati