Connect with us

    POLITIK

    Survei SMRC: Elektabilitas Ganjar Melesat, Prabowo Turun ke Posisi ke-2

    Published

    on

    Elektabilitas Ganjar

    IndoJurnal – Berdasarkan survei yang dilakukan oleh Saiful Mujani Research Consulting (SMRC), tingkat elektabilitas dari Ganjar Pranowo sebagai calon presiden 2024 mengalami kenaikan.

    Posisi Gubernur Jawa Tengah itu kembali ke posisi puncak, menggeser posisi Prabowo Subianto. Setelah sebelumnya sempat menurun imbas penolakan timnas Israel di Piala Dunia U-20 2023.

    “Ganjar Pranowo mendapatkan dukungan sebesar 16,5 persen, sangat dekat dengan perolehan suara Prabowo Subianto yang mencapai 16,3 persen,” ujar Direktur Riset SMRC Deni Irvan, pada Sabtu (15/4/2023).

    Tingkat keterpilihan Ganjar meningkat sebesar 3,5 persen. Awalnya pada minggu pertama April ada di angka 13 persen dan pada minggu kedua sudah menjadi 16,5 persen.

    BACA JUGA: 10 Pantun Lebaran Lucu, Bikin Ngakak di Hari Raya Idul Fitri

    Sementara itu Prabowo malah mengalami penurunan sekitar dua persen. Kondisi ini membuat Ketua Umum Gerindra itu harus turun ke posisi kedua.

    Advertisement

    Adapun pada tempat ketiga masih diduduki oleh Anies Baswedan. Tingkat elektabilitas mantan Gubernur DKI Jakarta itu cenderung mengalami stagnan.

    BACA JUGA :  Program Makan Siang Gratis, Ini Request Menu dari Netizen di X

    “Dukungan untuk Anies Baswedan cenderung stagnan, dengan perolehan suara yang bergerak dari 10,7 persen menjadi 9,8 persen” lanjut Deni.

    BACA JUGA: Cara Top Up Saldo DANA Lewat ATM BRI, Mudah dan Praktis!
    Tingkat Kepercayaan Terhadap Ganjar Pranowo Meningkat

    Lebih lanjut, Deni menyebut tingkat kepercayaan publik terhadap Ganjar perlahan sudah kembali pulih. Sehingga elektabilitas Ganjar kembali melesat.

    Bahkan ketika survei dilakukan dengan semi terbuka yang terdiri dari 30 nama. Hasilnya malah lebih banyak lagi dukungan terhadap Ganjar, mencapai 24,3 persen.

    Sama juga hasilnya ketika survei dilakukan dengan pilihan enam nama. Ganjar tetap berada di posisi teratas, Prabowo ada di urutan kedua.

    Advertisement

    Adapun survei dari SMRC itu dilakukan dengan metode random digit dialing (RDD) dengan batas kesalahan sekitar 2,9 persen. Pengambilan data dilakukan pada 11-14 April.

    BACA JUGA :  Puan Maharani Ucapkan Selamat untuk Pasangan Prabowo - Gibran
    BACA JUGA: Kupas Tuntas WhatsApp Aero, Berikut dengan Link Download-nya

    Berikut Hasil Survei SMRC dengan Pilihan 6 Calon:

    1. Ganjar Pranowo – 26,8 persen.
    2. Prabowo Subianto – 25,4 persen.
    3. Anies Baswedan – 16,7 persen.
    4. Ridwan Kamil – 13,8 persen.
    5. Mahfud MD – 4,1 persen
    6. Agus Harimurti Yudhoyono – 2,1 persen

    Follow Berita IndoJurnal di Google News

    Trending